Pemerintah Kabupaten Tanah Datar Optimis Produksi Padi Meningkat pada 2025

Sumber Foto : Clicksuara.com

Tanah Datar, clicksuara.com – Pemerintah Kabupaten Tanah Datar optimis produksi padi akan meningkat pada tahun 2025, didukung dengan adanya program swasembada pangan dari pemerintah pusat. Program ini diharapkan dapat meningkatkan Indeks Pertanaman (IP) padi di wilayah tersebut, terutama setelah ratusan hektare lahan sawah mengalami kerusakan akibat banjir bandang pada tahun 2024 lalu.

Kepala Bidang Tanaman Pangan Dinas Pertanian Tanah Datar, Roni Wijaya Amin, menyatakan bahwa optimisme ini didasarkan pada berbagai langkah strategis yang akan dilakukan dalam program swasembada pangan. “Kita optimis produksi padi kita di tahun 2025 ini meningkat, apalagi dengan adanya program swasembada pangan yang akan menyasar pada perbaikan irigasi, distribusi pupuk, dan tentunya diikuti dengan fasilitasi bantuan benih bersertifikat,” ujar Roni pada Selasa (14/1/2025).

Ia juga menambahkan bahwa dalam pelaksanaan program ini, Dinas Pertanian Tanah Datar turut dibantu oleh pihak TNI. Namun, peningkatan produktivitas ini tidak dilakukan dengan membuka lahan baru, melainkan dengan mengoptimalkan lahan yang sudah ada.

“Kita hanya meningkatkan areal tanamnya saja. Biasanya sawah tadah hujan sekarang dioptimalkan agar bisa meningkatkan IP-nya, bahkan hingga dua hingga tiga kali dalam setahun,” jelas Roni.

Selain itu, Roni menekankan pentingnya upaya perlindungan terhadap tanaman guna mencegah gagal panen. Langkah lain yang perlu dilakukan adalah memberikan pemahaman kepada petani agar tetap menanam padi sehingga tidak ada lahan yang terbengkalai.

Terkait produksi padi di Tanah Datar pada tahun 2024, Roni mengakui adanya penurunan akibat bencana alam. Meski demikian, secara keseluruhan, produksi padi di Tanah Datar masih dalam kondisi surplus. Dengan adanya program swasembada pangan ini, diharapkan produksi padi akan kembali meningkat dan memberikan dampak positif bagi ketahanan pangan daerah serta kesejahteraan petani di Tanah Datar.(Red CS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *