Tanah Datar, clicksuara.com – Program Penyalaan Listrik Gratis yang diinisiasi Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Pemprov Sumbar) bersama PLN kembali memberikan harapan baru bagi masyarakat prasejahtera. Kali ini, giliran 32 rumah di Jorong Padang Datar, Nagari Tanjung Barulak, Kecamatan Tanjung Emas, yang mendapat manfaat dari program ini.
Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah, dalam peresmian yang berlangsung pada Rabu (15/1/2025), menegaskan bahwa akses listrik yang merata merupakan langkah penting dalam mendorong pemerataan kesejahteraan dan aktivitas ekonomi di daerah.
“Penyalaan listrik gratis ini bukan hanya untuk kebutuhan dasar, tetapi juga untuk mendukung upaya masyarakat keluar dari garis prasejahtera. Dengan listrik, kegiatan ekonomi bisa lebih berkembang dan kualitas hidup meningkat,” ujar Mahyeldi.
Sejak 2019, program ini telah menyentuh lebih dari 7.900 rumah di Sumatera Barat, dengan rincian 3.900 rumah dibiayai Pemprov dan 4.000 rumah lainnya oleh PLN. Gubernur menyatakan optimisme bahwa capaian ini akan terus bertambah di tahun 2025 untuk memperluas dampak positif program tersebut.
Sementara itu, General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sumbar, Ajrun Karim, menyebut program ini sebagai wujud nyata sinergi antara pemerintah dan PLN dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Kami terus mendukung program pemerintah, terutama dalam menyediakan akses energi yang berkelanjutan dan terjangkau. Tidak hanya itu, kami juga berkomitmen untuk mendukung pengembangan energi baru terbarukan (EBT) di Sumbar,” jelasnya.
Gubernur Mahyeldi juga menyinggung potensi besar energi baru terbarukan di wilayah Sumbar. Menurutnya, sejumlah kawasan seperti Pasaman, Solok, dan Tanah Datar memiliki potensi energi terbarukan yang mulai dilirik oleh para investor.
“Kami optimis dengan adanya pengembangan EBT ini, tidak hanya masyarakat yang diuntungkan, tetapi juga pertumbuhan ekonomi daerah,” tambah Mahyeldi.
Hadir dalam acara tersebut berbagai pihak yang berperan dalam program ini, termasuk Kepala BIN Daerah Sumbar, Achmad Dailimy; Pejabat BIN sekaligus Tokoh Masyarakat Tanjung Barulak, Budiman; Asisten II Setdakab Tanah Datar, Alfian Jamrah; serta jajaran Forkopimca Tanjung Emas.
Dengan program ini, Pemprov Sumbar dan PLN tidak hanya menerangi rumah, tetapi juga membuka jalan bagi masyarakat untuk menuju masa depan yang lebih cerah.(**)